Header Ads

LightBlog

BI Kalbar: Perlambatan Pertumbuhan Ekonomi Kalbar


Berita Pontianak - Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Barat mengingatkan potensi pelambatan pertumbuhan ekonomi yang mulai dirasakan pada Triwulan III Tahun 2012.

"Kita harus waspada, tetapi juga harus optimistis karena perekonomian Kalbar tumbuh enam persen pada Triwulan III tahun ini, secara `year on year`," kata Kepala Perwakilan BI Provinsi Kalbar, Hilman Tisnawan saat paparan Kajian Ekonomi Regional Provinsi Kalbar Triwulan III 2012 di Pontianak, Rabu.

Menurut dia, pemerintah daerah harus mengambil langkah agar pertumbuhan ekonomi terus terjaga pada tahun 2013.

"Kalau tidak diwaspadai, pertumbuhan ekonomi pada tahun 2013 dapat turun dibawah angka 6 persen seperti saat ini," katanya mengingatkan.

Berita Pontianak. Secara umum, pertumbuhan ekonomi Kalbar mendekati nasional pada Triwulan III Tahun 2012. Permintaan dalam negeri masih menjadi penggerak utama perekonomian dengan pangsa hingga 98,62 persen.

Namun, lanjut dia, ekspor Provinsi Kalbar menunjukkan trend melambat. Triwulan I 2012, ekspor tumbuh 3,2 persen; dan Triwulan II menjadi 1,7 persen; lalu Triwulan III menjadi -0,8 persen.

Volume ekspor biji, kerak dan abu logam (terutama bauksit), turun 42 persen (year on year). Hal itu diperkirakan karena kebijakan pengetatan ekspor mentah hasil tambang serta belum siapnya hilirisasi industri bauksit.

Volume ekspor karet juga turun sebesar 22 persen yang dipengaruhi penurunan permintaan karet serta harga yang belum membaik.

BI Perwakilan Kalbar mengungkapkan pula kalau konsumsi BBM di Kalbar tumbuh melambat. Keyakinan masyarakat terhadap pendapatan enam bulan ke depan juga cenderung menurun.

Secara sektoral, ada pelambatan di beberapa sektor utama seperti industri pengolahan, pertambangan dan angkutan. Struktur ekonomi Provinsi Kalbar sendiri 62 persen diantaranya ditopang oleh pertanian, perdagangan, hotel dan restoran, serta industri pengolahan.

Menurunnya harga karet diduga juga mempengaruhi pertumbuhan simpanan dana pihak ketiga di perbankan Kalbar. Berdasarkan data BI Provinsi Kalbar, pada Triwulan II 2012 dana pihak ketiga tercatat sebanyak Rp30,352 triliun atau naik 5,2 persen dibanding Triwulan I. Sedangkan Triwulan III 2012, dana pihak ketiga naik 2,33 persen menjadi Rp31,06 triliun. Berita Pontianak

sumber : antara kalbar

No comments